TETAP JALANKAN TUPOKSI, PESAN SEKRETARIS DALAM MONEV BAGASI
TETAP JALANKAN TUPOKSI, PESAN SEKRETARIS DALAM MONEV BAGASI
Jayapura, 26 Mei 2025 -- Selesai apel pagi (Senin, 01/09) dan Gerakan Anti Sampah, Anti Gratifikasi, Briefing dan Do'a (GRATIS) yang diikuti seluruh pegawai, aparatur Pengadilan Agama (PA) Jayapura bagian kesekretariatan melanjutkan kegiatan Monitoring dan Evaluasi Bagian Senin Pagi (MONEV BAGASI). Monev mingguan tersebut dipimpin oleh Sekretaris PA Jayapura, Abdul Mubarak, S.H.I., M.H. Kegiatan tersebut dimulai pukul 08.30 WIT di ruang tunggu Sidang.

Sekretaris Abdul Mubarak S.H.I., M.H mengawali briefing Beliau mengucap syukur alhamdulillah seluruh pegawai dapat berkumpul dan melakukan kegiatan MONEV BAGASI ini. Tak lupa juga beliau mengingatkan ada agenda besar yang akan dilaksanakan yaitu pengambilan sumpah pegawai PPNPN yang beralih status menjadi PPPK. Beliau mengingatkan dengan adanya pengangkatan status ini maka seluruh pegawai dapat lebih bersemangat dalam menjalankan tugas.
Monev selanjutnya sekretaris Abdul Mubarak S.H.I., M.H. menginstruksikan agar tetap menjalankan tupoksi “Saya minta rekan – rekan untuk tetap melakukan tugas pokok seperti biasa sampai nanti akan di adakan outsourcing untuk tenaga bantuan, saya juga ingin menghimbau mengenai absensi PPPK sudah wajib absen pada aplikasi sikep maka harus sampai pada kantor tepat waktu” ucap beliau.

Sebelum briefing ditutup beliau melanjutkan dengan mengingatkan tentang kebersihan kantor “saya meminta agar selalu memperhatikan kebersihan area kerja masing masing dan selalu dimonitor tempat sampah pada setiap ruang kantor dan mengenai acara gladi yang akan dilakukan setelah briefing serta mengingatkan untuk pegawai PPPK untuk segera melengkapi berkas – berkas yang belum lengkap.Tegas Sekretaris. Setelah berdiskusi, MONEV BAGASI ini kemudian ditutup dengan bacaan basmallah bersama-sama sebagai niat pembuka kerja dan sebagai bentuk kesiapan Tim Kesekterariatan menjalankan dan meningkatkan kinerja selama pekan ini.







